POLMAN, FMS – Guna memajukan pariwisata di Sulbar, sejumlah komunitas pecinta seni di daerah ini bersama menggelar Festival Musik Akustik berskala Sulselbar, di Pantai Palippis, Desa Bala Kecamatan Balanipa, Polewali Mandar, Minggu (9/10).

Even ini diikuti sejumlah peserta dari berbagai kabupaten di Sulbar, yakni Majene dan Polman bahkan ada yang dari Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan. “Sejauh ini sudah ada 15 peserta yang terdaftar, dan masih ada beberapa yang dalam perjalanan,” sebut Mihram (Relawan TIK Indonesia) , ketua panitia di lokasi pantai. Menurutnya, selain pestival musik, berbagai even rencana akan digelar kedepan, mulai dari stand up comedi dan penari latar tradisional.

Hal itu bertujuan untuk menarik minat penonton. “Semoga dengan ini, pariwisata yang ada di Sulbar dapat lebih dikenal lagi dan pengunjung dapat lebih tertarik untuk berkunjung ke objek wisata lokal kita,” ujar pria yang akrab disapa Bang Mihram itu. Acara ini dihadiri ratusan penonton meski terbilang baru.

Tepuk tangan penonton bergemuruh ketika para peserta melantunkan musik acoustik. Udin, seorang penonton dari warga mengaku sangat mengapresiasi acara ini. Karena, selain bisa menikmati keindahan pantai, para pengunjung juga bisa menikmati lantunan musik acoustik. “Ya senang lah, karena bisaki juga nonton konser anak muda Sulbar,” ucapnya.

Sumber Informasi (Tfk)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.